Bengkulu- Provinsi Bengkulu kembali mengukuhkan posisinya di kancah nasional dengan menjadi tuan rumah Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Forum Silaturahim Studi Ekonomi Islam (FoSSEI) 2025.
Acara bergengsi ini digelar di Universitas Islam Negeri Fatmawati Sukarno (UIN-FAS) Bengkulu, Kamis (16/1/25).
“Rakernas ini menjadi momentum strategis untuk mempererat kolaborasi dalam pengembangan ekonomi Islam sekaligus mengangkat nama Bengkulu di tingkat nasional,” ujar Asisten III Pemerintah Provinsi Bengkulu, Nandar Munadi.
Ia turut memberikan apresiasi tinggi atas kepercayaan yang diberikan kepada Bengkulu sebagai tuan rumah.

“Terpilihnya Bengkulu sebagai tuan rumah adalah kebanggaan besar bagi kami. Ini menjadi peluang untuk bertukar wawasan dan membangun jejaring lebih luas bagi seluruh peserta,” ujar Nandar.
Ia berharap kegiatan ini mampu memberikan dampak positif dan mempererat silaturahmi di antara peserta.
Wakil Rektor III UIN-FAS Bengkulu, Fatimah, juga menyampaikan kebanggaannya. Meski waktu persiapan singkat, semangat mahasiswa dan tim kampus menjadi kunci sukses penyelenggaraan acara ini.
“Alhamdulillah, anak-anak menunjukkan antusiasme luar biasa. Kami siap menyukseskan Rakernas ini dengan maksimal,” ungkapnya.
Rakernas FoSSEI 2025 diharapkan menjadi tonggak penting bagi Bengkulu sebagai pusat pengembangan ilmu pengetahuan dan ekonomi Islam.
Kehadiran peserta dari berbagai universitas di Indonesia juga diharapkan memberikan kesan mendalam tentang Bengkulu serta memperluas manfaat di bidang ekonomi Islam.(Red/rls)