Satujuang- Pasangan Prabowo-Gibran, Capres dan Cawapres Nomor Urut 2 memenangkan pemilihan umum satu putaran di Provinsi Bengkulu.
Pasangan itu meraih dukungan signifikan sebesar 69.71% dengan total 304.765 suara yang berhasil diperoleh, hasil hitung cepat tiga hari setelah pencoblosan menegaskan kemenangan mereka.
“Saya bersyukur atas dukungan masyarakat yang luar biasa, menggambarkan kepercayaan besar pada Paslon Nomor Urut 2,” ungkap Ketua DPD Partai Gerindra Provinsi Bengkulu, Suharto, Jumat (16/2/24).
Suharto menegaskan komitmen untuk menjaga integritas dan transparansi dalam seluruh proses pemilihan umum, sambil memastikan pengawalan ketat pada setiap tahapannya.
Sebagai Wakil Ketua (Waka) II DPRD Provinsi Bengkulu dan Ketua DPD Partai Gerindra, Suharto mencatat prestasi pribadi sebagai peraih suara terbanyak dalam Pemilihan Legislatif DPRD Provinsi Bengkulu Dapil I Kota Bengkulu.
“Saya yakin bahwa kemenangan ini adalah amanah besar, dan berharap dapat membawa Provinsi Bengkulu dan Indonesia menuju masa depan yang lebih baik,” imbuhnya.
Suharto menutup pernyataannya dengan komitmen untuk bersama-sama membangun Provinsi Bengkulu menjadi daerah yang maju dan sejahtera.
Ia turut mengajak semua pihak untuk berkontribusi positif bagi perkembangan daerah dan negara.(NT/adv)