Menu

Mode Gelap
Membatalkan Salat Saat Bencana Alam? Ini Pandangan Islam Makna Belalang Masuk Rumah, Pertanda Berdasarkan Berbagai Budaya Harga Komoditas Beragam, Minyak Mentah dan Batu Bara Menguat 7 Sumber Energi Alami untuk Dukungan Aktivitas Harian Hati-Hati Tren Suntik Kecantikan di Rumah, Ternyata Tidak Aman Kasus Dugaan Korupsi DLH, Kejari Karimun Tahan Kadis dan Mantan Kadis

Hukum

Mandi di Kolam Tapak Paderi, Seorang Pemuda Tenggelam

badge-check


Penyisiran menggunakan  perahu karet, mencari korban yang tenggelam Perbesar

Penyisiran menggunakan perahu karet, mencari korban yang tenggelam

Bengkulu – Agung, warga Kelurahan Sawah Lebar Kota Bengkulu tenggelam di kolam Tapak Paderi saat mandi dengan tiga orang temannya, Selasa (9/11/21) pagi sekitar pukul 05.30 WIB.

Satu orang lainnya, Dimas, warga Pondok Besi berhasil diselamatkan oleh rekan-rekannya, dan saat ini sudah dibawa ke RS Bhayangkara.

Diceritakan oleh Andre, salah satu rekan korban, mereka bertujuh datang ke kolam Tapak Paderi dengan niat untuk mandi.

“Kami orang tujuh, enam dari Sawah Lebar dan dari satu orang dari Pondok Besi. Tadi mulai mandi jam setengah enam pagi,” kata Andre.

Dikatakannya, kejadian tenggelam tersebut sangat cepat, tidak lama setelah mereka masuk ke dalam air, empat orang masuk ke dalam kolam di bagian tengah, saat itu keadaan mulai menjadi panik.

“ Agung tenggelam, kemudian disusul Dimas. Rekan mereka yang masih berada di pinggir berusaha memberikan bantuan. Tetapi hanya Dimas yang berhasil diselamatkan. Sedangkan Agung tidak bisa menolong mereka karena sudah terlalu panik,” terangnya

Dari kondisi yang berhasil dihimpun media ini, Kejadian tenggelam itu cepat tersebar, masyarakat sekitar berusaha memberikan bantuan setelah mengetahui ada satu orang yang belum berhasil diselamatkan.

Untuk mencari satu korban tenggelam, warga sekitar bersama Basarnas langsung mencari korban menggunakan sampan menyisir sekitaran kolam. (Phr)

Trending di Hukum