Menu

Mode Gelap
Anggota DPRD Jakarta Syafi Djohan Dorong Pemerintah Perbaiki Infrastruktur Jalan 4 Rumah Kontrakan Terbakar Hebat Akibat Gudang Elpiji Meledak di Tangerang Pre-Order iPhone 16 Mulai Hari Ini, Ini Caranya Debat Pilpres Pertama, Ada Teori Konspirasi Soal Anting Kamala Harris Telegram Disebut ‘Surga Kriminal’, Ini Kata Pendirinya Usai Ditangkap di Prancis Manfaatkan DBHCT, Pemkab Blitar Edukasi Program Tani Aji

Politik

Airlangga Hartarto Mundur dari Ketua Umum Golkar, Ini Alasannya

badge-check


					Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto Perbesar

Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto

Satujuang- Politik Indonesia dikejutkan dengan pengumuman resmi yang disampaikan oleh Ketua Umum Partai , Airlangga Hartarto.

Dalam pernyataan singkat namun tegas, Airlangga menyatakan mengundurkan diri dari jabatannya sebagai Ketua Umum Partai .

Keputusan tersebut diketahui melalui video statement yang diedarkan Partai hari ini, Minggu (11/8/24).

“Selamat pagi para kader Partai yang saya cintai, saya Airlangga Hartarto, setelah mempertimbangkan dan untuk menjaga keutuhan Partai dalam rangka memastikan stabilitas transisi pemerintahan yang akan terjadi dalam waktu dekat, maka dengan mengucapkan bismillahirrahmanirrahim, serta atas petunjuk Tuhan Yang Maha Besar, maka dengan ini saya menyatakan pengunduran diri sebagai ketua umum DPP Partai ,” ujar Airlangga Hartarto yang dikutip dari video statementnya.

“Pengunduran diri ini terhitung sejak semalam yaitu Sabtu, 10 Agustus 2024. Selanjutnya sebagai partai besar yang matang dan dewasa, DPP Partai akan segera menyiapkan mekanisme organisasi sesuai dengan ketentuan AD/ART organisasi yang berlaku,” imbuh Airlangga.

Sementara itu, Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Ahmad Doli Kurnia saat dikonfirmasi mengungkapkan alasan mengapa Ketua Umum (Ketum) Partai Airlangga Hartarto mundur dari jabatannya.

“Dasar pertimbangan pengunduran diri itu Pak Ketum mempertimbangkan soliditas di dalam jajaran Partai dan juga menjadi bagian untuk mencoba menciptakan situasi kondusif di dalam masa transisi pemerintah di masa yang akan datang,” ujar Doli, Minggu (11/8/24).

Doli menambahkan, Airlangga akan lebih berkonsentrasi di kabinet Presiden Joko Widodo () sebagai Menko Perekonomian di kepemimpinan Presiden terpilih .

“Karena banyak sekali program-program disiapkan sebagai program lanjutan untuk menjaga kesinambungan visi misi program 2 periode dan kemudian ke depan Pak Prabowo dan Pak Gibran,” pungkasnya. (AHK)

Facebook Comments Box

Trending di Politik