Kota Bengkulu – Gudang dan tempat produksi meubel Rubi yang berlokasi di RT 3 Talang Kering Kelurahan Pematang Gubernur, Muara Bangkahulu habis dilalap api, Kamis (24/3/22).
Untuk memadamkan api, lima unit mobil damkar dikerahkan dalam kebakaran ini.
Kebakaran pertama kali diketahui pemilik meubel, Zafran (63) sekitar pukul 03.00 WIB dini hari tadi.
Menurut keterangannya, ia melihat api berasal tidak jauh dari rumah tempat tinggalnya, dari tempat mereka bekerja di depan samping kanan rumahnya.
“Saya lihat api dari situ (ruangan bekerja) sekitar jam 3 atau jam 4 (dini hari). Sesudah membangunkan orang di rumah, saya langsung ke depan menggedor keponakan saya yang tidur di depan,” jelas Zafran.
Sayangnya, dalam peristiwa ini satu orang korban terkena luka bakar saat berusaha menyelamatkan diri dari ruangan yang terbakar.
Menurut informasi sementara, sejauh ini kerugian diperkirakan sekitar 500juta rupiah. (Bks)