Satujuang- Viki Anuari selaku kepala desa (Kades) Kutai Donok menyebutkan tetap ikut MT-2 meskipun tidak menggunakan anggaran 20% ketahanan pangan dari Dana Desa (DD).
“Anggaran 20% ketahanan pangan dari DD kita lebih ke penunjang MT-2 yaitu pembangunan irigasi,” ujar Viki saat di temui awak media dikediamannya.
Dia menjelaskan, MT-2 tahun 2024 ini kita gunakan di pemberdayaan masyarakat hanya memberi bantuan pupuk untuk petani.
“Yang ikut MT-2 di Desa Kutai Donok ada sekitar 40 ha, nanti akan di kelolah oleh kelompok,” sambungnya.
Lanjut kades, Anggaran pemberdayaan masyarakat yang di realisasikan adalah pembangunan JUT, sisa dari anggaran JUT tersebut yang digunakan untuk MT-2.
“Intinya kami Pemdes Kutai Donok siap mendukung program MT-2 dari Bupati dan Wakil Bupati Lebong,” imbuh Viki.
Dia berharap, masyarakat yang ikut MT-2 bisa serius agar hasilnya maksimal dan bisa membuktikan bahwa MT-2 bisa diprogramkan setiap tahunnya.
“kepada Pemda Lebong terkhusus dinas pertanian bisa mensuport program MT-2 di Desa Kutai Donok,” demikian Kades. (Fiky)
Komentar