Menu

Mode Gelap
Mengulik Rumput Sintetis di Bengkulu Yang Habiskan 1,4 Miliar Uang Negara Libur Natal: Polisi Amankan 7 Remaja Terlibat Tawuran di Palmerah Jakbar Ketua SMSI Jadi Mahasiswa Terpopuler di Wisuda STIESNU Bengkulu RSMY Diminta Lebih Profesional Dalam Melayani Masyarakat Dokter Cuti Natal Jadi Alasan RSMY, Manajemen Pelayanan Dipertanyakan RSUD M Yunus Bengkulu Kembali Dapat Catatan Buruk Dipenghujung 2024

SJ News

Viral Lantaran Naik Private Jet, KPK Bakal Siapkan Surat Undangan Kepada Kaesang

badge-check


Private Jet Perbesar

Private Jet

Satujuang– Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) bakal siapkan surat undangan kepada Kaesang Pangarep untuk diminta mengklarifikasi soal private jet yang digunakannya.

Hal tersebut menjadi perbincangan warganet beberapa hari ini di media sosial, usai istri Kaesang, Erina Gudono mengunggah pemandangan dari dalam private jet saat melakukan perjalanan ke Amerika Serikat (AS) melalui media sosial Instagram pribadinya.

Wakil Ketua KPK, Alexander Marwata mengungkapkan saat ini pihaknya sedang mempersiapkan konsep surat undangannya.

“Suratnya sedang dikonsep, surat undangannya,” ujar Alex di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, Jumat (30/8/24).

Alex menjelaskan, pihak Kaesang juga bisa mendeklarasikan sendiri soal isu yang dialamatkan kepada dirinya dan menjawab langsung berbagai pertanyaan dari publik seputar isu tersebut.

“Sebelum mengundang, kadang-kadang dari pihak yang akan kita klarifikasi itu sudah mendeklarasikan terkait dengan berita yang ada di masyarakat”, pungkasnya.

“Apakah itu nanti akan menghentikan klarifikasi yang dilakukan KPK, tentu sesuai dengan kebutuhan dari Kedeputian Pencegahan dan Monitoring,” ucap Alex.

Alexander juga mengingatkan agar deklarasi tersebut harus dilengkapi dengan dokumen-dokumen pendukung yang lengkap dan sah.

“Tidak sekedar deklarasi tetapi juga tolong buktinya. Jadi supaya masyarakat yang mempertanyakan dan membuat media sosial dua hari ini sangat rame dengan itu juga menjadi tercerahkan,” ungkapnya. (AHK)

Trending di SJ News