Menu

Mode Gelap
Kasus Korupsi Impor Gula, Kejagung Serahkan Tersangka dan Barang Bukti ke Kejari Jakpus Kasus Razman dan Firdaus, Praktiksi Hukum: Pemberian Sanksi Harus Objektif dan Proporsional Polisi Bekuk Komplotan Wanita Spesialis Pencuri Perhiasan Anak Ratusan Personel Amankan Haul Habib Muhammd Bin Thohir Al Hadad di Kota Tegal Korem 041 Gelar Turnamen Tenis Beregu Putra se-Provinsi Bengkulu Perseteruan LSM Dengan Kepala Disdikbud Kota Bengkulu Jadi Perhatian Banyak Pihak

SJ News

Ridwan Kamil Ajak Masyarakat Dukung Inovasi Peternakan Terintegrasi di Balaraja

badge-check


Ridwan Kamil Ajak Masyarakat Dukung Inovasi Peternakan Terintegrasi di Balaraja Perbesar

Ridwan Kamil Ajak Masyarakat Dukung Inovasi Peternakan Terintegrasi di Balaraja

Satujuang- Peresmian peternakan terintegrasi seluas 14,4 hektar di Balaraja, Banten, menandai langkah maju dalam industri peternakan di wilayah tersebut.

Acara tersebut dihadiri oleh beberapa tokoh ternama, termasuk mantan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, dan ulama terkemuka, Buya Yahya.

“Keberadaan peternakan ini sangat penting untuk ketahanan pangan nasional,” ungkap Ridwan Kamil.

Peternakan ini diresmikan di bawah naungan PT. Lembu Setia Abadi Jaya (LSAJ), yang dipimpin oleh pengusaha nasional Arie Triyono.

Sementara Arie Triyono menekankan perubahan paradigma terhadap pertanian, khususnya di kalangan generasi milenial.

“Saya berharap untuk membangun peternakan terintegrasi yang dikenal sebagai “Integrated Farming – One Stop Shopping Peternakan”, dengan visi menjadikan Indonesia mandiri dalam produksi daging, beras, dan gula,” imbuhnya.

Selain menjadi tempat produksi, peternakan ini juga disiapkan sebagai pusat pelatihan bagi masyarakat yang ingin belajar agribisnis, sejalan dengan visi untuk membangun komunitas pertanian yang makmur dan sejahtera.

Pujian juga datang dari sektor swasta dan pelaku usaha lainnya, seperti Karnivor, jaringan restoran yang mendapat pasokan daging dari LSAJ, serta pengusaha pariwisata yang terinspirasi untuk mengembangkan agribisnis di daerah masing-masing.

Dengan fasilitas modern dan pendekatan saintifik, peternakan ini diharapkan dapat meningkatkan nilai tambah dari sektor peternakan dan menjadi teladan bagi pengusaha lainnya.

Inovasi ini mencerminkan semangat untuk memajukan industri pertanian dan memperkuat ketahanan pangan nasional.(nt/rls)

Trending di SJ News