Menu

Mode Gelap
Patroli Long Weekend di Kota Tegal, Pemotor Berknalpot Brong Dihukum Push Up Peringatan Maulid Nabi, Gubernur Rohidin Ajak Masyarakat Teladani Akhlak Rasulullah Rohidin Mersyah: Sertifikasi Arsitek Kunci untuk Pembangunan yang Sesuai Budaya Pimpin Peletakan Batu Pertama Ponpes An-Nur, Rohidin Optimis Bangun Generasi Berakhlak Peringatan Maulid Nabi, Khairil: Toleransi Adalah Kunci Utama Menghargai Perbedaan Pemprov Bengkulu Sukses Atasi Pembebasan Lahan Masjid Al-Muttaqien

Pemprov Bengkulu

Akses Jalur Lintas Lebong-Rejang Lebong Kembali Lancar

badge-check


					Kepala Pelaksana BPBD Provinsi Bengķulu, Herwan Antoni Saat Memantau Lokasi Longsor Perbesar

Kepala Pelaksana BPBD Provinsi Bengķulu, Herwan Antoni Saat Memantau Lokasi Longsor

Satujuang- Longsor susulan yang terjadi dijalur lintas tepatnya di Kecamatan Rimbo Pengadang pada Sabtu (27/4) pukul 01.00 WIB dini hari berhasil ditangani pada pukul 22.40 WIB.

“Dalam 5 jam akses jalan ini (bisa diatasi) yang penting dibuka dulu aksesnya, sehinga mobil, motor itu bisa melalui lokasi ini,” kata Kepala Pelaksana BPBD Provinsi Bengķulu, Herwan Antoni.

Ia mengatakan, alat berat juga akan terus bekerja hingga besok (Minggu) untuk pembersihan seluruh material longsor.

Akses Jalur Lintas Lebong-Rejang Lebong Kembali Lancar

Kapolsek Rimbo Pengadang Iptu Amir Lukman Hakim, Memberikan Keterangan Kondisi di Lapangan

Herwan mengucapkan terima kasih dari Pemerintah Provinsi kepada seluruh pihak dari jajaran Pemerintah Kabupaten dan / yang telah ikut membantu menyelesaikan longsor susulan sejak Sabtu (27/4/24) pagi.

“Serta masyarakat yang turut serta membantu dalam menanganani longsor di Rimbo Pengadang ini,” lanjut Herwan.

Sementara itu, Kapolsek Rimbo Pengadang, Iptu Amir Lukman Hakim menambahkan, situasi di Lokasi kejadian longsor saat ini masih bisa terkendali walaupun jalur lalu lintas perlu pengaturan yang ekstra.

“Allhadulillah, situasi aman terkendali serta pekerjaan juga selesai walaupun diguyur hujan sedikit,” tutupnya.

(Adv/Red)

Trending di Pemprov Bengkulu