Menu

Mode Gelap
Catut Nama Presiden Prabowo Subianto, Polri Tangkap 1 Lagi Pelaku Deepfake Latihan Pra Operasi Keselamatan Candi 2025 Digelar Polres Pekalongan Jumat Berkah Polsek Tegal Selatan Bagikan Ratusan Nasi Bungkus ke Warga Kejagung Tahan Eks Kepala Biro Bapepam Terkait Kasus Korupsi Jiwasraya Perkara Utang SPPD Belum Selesai, Beredar Kabar Sekwan DPRD Provinsi Minta Mutasi Dugaan Kasus Korupsi di Pemkot Bengkulu Akan Dinyanyikan di Depan Kejari

SJ News

Desember 2023 Jadi Akhir Tahun Kelabu ASN Kota Bengkulu

badge-check


Kantor Walikota Bengkulu Perbesar

Kantor Walikota Bengkulu

Satujuang- Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP) tak kunjung cair. Pengujung tahun, bulan Desember 2023 jadi akhir tahun kelabu ASN kota Bengkulu.

Kabar berita cairnya TPP ASN Kabupaten Kaur semakin membuat galau para ASN Kota Bengkulu. Pasalnya TPP mereka tak kunjung diberikan pihak Pemerintah Kota (Pemkot) Bengkulu hingga saat ini.

“TPP kota (Pemkot Bengkulu, red) belum cair,” keluh salah seorang ASN Pemkot Bengkulu kepada satujuang, Sabtu (30/12/23).

Tak kunjung cairnya TPP ASN Kota Bengkulu hingga mendekati pergantian tahun 2023 ini, semakin menguatkan isu bangkrutnya keuangan Pemkot Bengkulu selepas kepemimpinan pasangan Helmi Hasan-Dedy Wahyudi yang berakhir pada September 2023 lalu.

Sebelumnya, kebangkrutan keuangan daerah ini sempat ditepis dengan ramainya pemberitaan tentang keberhasilan Pemkot membayar hutang kepada Bank Jawa Barat (BJB) senilai Rp.150 milliar.

Penyebaran kabar berita keberhasilan membayar hutang tersebut pun sangat gencar dan masiv dilakukan pihak Pemkot Bengkulu, untuk menyelamatkan nama baik mereka dimata masyarakat.

Namun, sayang seribu kali sayang, usaha untuk membentuk opini dimasyarakat bahwa keuangan Pemkot Bengkulu baik-baik saja tersebut nampaknya tak berpihak kepada para ASN mereka sendiri.

Informasi yang berhasil dihimpun, TPP ASN mereka (Pemkot Bengkulu) sendiri untuk beberapa bulan tak mampu dibayar.

Belum lagi, beberapa proyek besar pembangunan yang juga masih terhutang kepada para kontraktor. Salah satunya pembangunan dilokasi Kota Merah Putih yang telah menelan anggaran daerah hingga puluhan milliar rupiah.

Helmi-Dedy sempat terkesan sangat bernafsu untuk membangun Kota Merah Putih, terlihat dari pengalokasian anggaran milliaran rupiah dalam APBD Kota Bengkulu setiap tahun saat kepemimpinan mereka.

Bahkan, pemakaman khusus umat agama kristen yang sudah lama ada di lokasi tersebut pun mau dipindahkan oleh Pemkot Bengkulu demi pembanguan kota Merah Putih.

Usaha pemindahan pemakaman khusus umat agama kristen tersebut pun sempat diwarnai dengan ramainya penolakan dari berbagai pihak, khususnya dari pihak keluarga.

Semakin mendekati pergantian tahun semakin banyak informasi yang didapatkan, salah satunya pembangunan jalan yang terpaksa berubah spesifikasi, karena harus menyesuaikan dengan dana yang tersedia di kas daerah.

Ruas jalan yang harusnya diberikan lapisan terakhir, terpaksa diubah spek pekerjaannya. Hal tersebut dikabarkan karena khawatir Pemkot Bengkulu tak mampu membayar hasil pekerjaan tersebut di tahun 2023 ini. (Red)

 

*Pembaharuan informasi: Sebelumnya disebutkan TPP belum dibayarkan selama 5 bulan, informasi terbaru menyebut TPP bulan Juli, Agustus dan September sudah dibayarkan dengan cara dicicil, dan terakhir hari ini untuk bulan Oktober 2023.

Trending di SJ News