Menu

Mode Gelap
Patroli Long Weekend di Kota Tegal, Pemotor Berknalpot Brong Dihukum Push Up Peringatan Maulid Nabi, Gubernur Rohidin Ajak Masyarakat Teladani Akhlak Rasulullah Rohidin Mersyah: Sertifikasi Arsitek Kunci untuk Pembangunan yang Sesuai Budaya Pimpin Peletakan Batu Pertama Ponpes An-Nur, Rohidin Optimis Bangun Generasi Berakhlak Peringatan Maulid Nabi, Khairil: Toleransi Adalah Kunci Utama Menghargai Perbedaan Pemprov Bengkulu Sukses Atasi Pembebasan Lahan Masjid Al-Muttaqien

SJ News

Pembatasan BBM Subsidi Ditunda, Fokus pada BBM Baru

badge-check


					BBM Perbesar

BBM

Satujuang- Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Arifin Tasrif menyatakan pembatasan konsumen BBM subsidi seperti Pertalite dan Solar tidak akan diterapkan pada 1 September 2024.

Menurut Arifin, pemerintah masih membahas kebijakan tersebut dan regulasi pendukung, yakni revisi Peraturan Presiden No 191 Tahun 2014, belum diterbitkan.

Arifin juga mengindikasikan bahwa kemungkinan pembatasan BBM subsidi tidak akan diterapkan tahun ini.

Selain itu, ia mengatakan bahwa peluncuran produk BBM baru dengan kandungan rendah sulfur, yaitu Solar yang akan disalurkan oleh PT Pertamina (Persero), masih dalam kajian.

Sebelumnya, Menko Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto, menyatakan bahwa tidak akan ada pembatasan pembeli BBM subsidi pada 17 Agustus 2024, seperti yang disampaikan Presiden .

Airlangga menjelaskan bahwa fokus saat ini adalah pada sosialisasi BBM jenis baru yang direncanakan pada 1 September 2024.

BBM baru ini, yang mengandung bahan bakar nabati bioetanol, diklaim dapat mengurangi emisi sesuai standar Euro IV.(Red/kumparan)

Trending di SJ News