Menu

Mode Gelap
Polisi Beberkan Fakta Baru di Balik Kasus Pasutri Tewas di Cengkareng Jakbar Pengancaman Advokad di Polda Bengkulu Disaksikan Seorang Lurah, Siap Jadi Saksi Oknum LSM Sebar Fitnah, Pengacara dan Wartawan di Bengkulu Lapor ke Polda Ikan dengan Kandungan Merkuri Tinggi yang Perlu Diwaspadai Kalimat yang Harus Dihindari Orang Tua Saat Berkomunikasi dengan Anak Bobby Kertanegara, Kucing Presiden Prabowo Subianto Jadi Tren Google 2024

DPRD Prov Bengkulu

Komisi II DPRD Provinsi Bengkulu Dukung Tim Revitalisasi Pendidikan Vokasi

badge-check


Ketua Komisi II DPRD Provinsi Bengkulu, Jonaidi, S.P Perbesar

Ketua Komisi II DPRD Provinsi Bengkulu, Jonaidi, S.P

Satujuang- Pemprov Bengkulu menetapkan SK Gubernur Nomor 439 B.1 Tahun 2023 yang membentuk Tim Koordinasi Daerah Revitalisasi Pendidikan Vokasi dan Pelatihan Vokasi.

“Saya mendukung langkah tersebut,” ujar Ketua Komisi II DPRD Provinsi Bengkulu, Jonaidi, S.P, Jumat (8/3/24).

Ia juga mengingatkan mengenai pentingnya klarifikasi tugas dan tanggung jawab tim dan bahwa keberhasilan implementasi SK tersebut tergantung pada pemahaman yang jelas terhadap tugas dan tujuan tim.

Rencana pembentukan Tim Koordinasi Daerah Revitalisasi Pendidikan Vokasi dan Pelatihan Vokasi

Rencana pembentukan Tim Koordinasi Daerah Revitalisasi Pendidikan Vokasi dan Pelatihan Vokasi

Jonaidi memperingatkan bahwa ketidakpahaman terhadap tugas dan tujuan tim dapat mengakibatkan ketidakjelasan dalam pelaksanaan program revitalisasi pendidikan dan pelatihan vokasi di Provinsi Bengkulu.

“Oleh karena itu, saya mengingatkan perlunya pemerintah untuk memastikan bahwa langkah-langkah konkrit diambil untuk memposisikan dan mengkoordinasikan implementasi SK tersebut,” imbuhnya.

Menurutnya, Pemerintah harus memastikan bahwa setiap anggota tim memahami dengan jelas tugas dan tanggung jawab mereka dalam upaya revitalisasi pendidikan vokasi di Bengkulu.

Langkah-langkah konkrit harus diambil untuk memastikan bahwa program-program vokasi berjalan sesuai rencana dan memberikan kontribusi yang signifikan bagi pengembangan sumber daya manusia di daerah tersebut.(NT/adv)

Trending di DPRD Prov Bengkulu