Menu

Mode Gelap
Polisi Tangkap Pelaku Tawuran Antar Geng di Cengkareng Jakbar Asosiasi UMKM Resmi Berdiri, Rohidin Dorong Perlindungan Pekerja Non-Formal Serahkan SK, Rohidin: Pengangkatan PPPK Tanpa Biaya Pengendalian Inflasi di Bengkulu Capai Hasil Terbaik di Sumatera Ciptakan Generasi Berkarakter, Pemprov Bengkulu Luncurkan Program Satu Tahfiz Satu Desa Maxim Ajak Masyarakat Peduli Lewat Aksi Donor Darah dan Bersih Pantai

Hukum

Viral, Pria Ini Sempat Unggah Kepala Kucing Yang Dia Potong Di Instagram

badge-check


Pelaku saat diperiksa di Polres Bengkulu Utara Perbesar

Pelaku saat diperiksa di Polres Bengkulu Utara

Utara – Pria asal Utara, Rahmat Dani (26) menghebohkan dunia jagad maya karena ulahnya.

Di akun Instagram @danirahmat.01 yang kini sudah dihapusnya, ia membagikan foto kepala kucing yang sudah terlepas dari tubuhnya.

Dani juga mengunggah hal yang sama di akun Facebooknya. Ia bahkan mengatakan akan memasak kucing tersebut.

Dalam video yang diunggahnya di akun Facebook miliknya, terlihat tiga ekor janin kucing hasil mutilasi yang dilakukannya.

Sontak saja perilaku Dani menuai berbagai kecaman warganet. Tidak sedikit yang mengecam aksi sadisnya, terutama para pecinta kucing.

Dani pun akhirnya ditangkap pihak , Pria berambut panjang itu diamankan di Mapolres.

Keterangan dari pihak Kepolisian menyebutkan, aksi sadis Dani ini dilakukannya di Jalan Hazairin RT 04 Kelurahan Gunung Alam Kecamatan Kota Argamakmur Kabupaten Utara, sekira pukul 09.00 WIB, pada Senin (21/9/22).

Selain mengamankan pelaku, petugas berhasil mengamankan barang bukti lainnya yang digunakan pelaku untuk memutilasi kucing.

Kepolisian menegaskan, pemeriksaan terus dilakukan hingga saat ini.

Jika pelaku terindikasi sebagai Orang Dalam Gangguan Jiwa (ODGJ), akan dibawa ke Rumah Sakit Jiwa untuk dilakukan pemeriksaan.

“Belum bisa di pastikan ODGJ. Malam ini masih diperiksa Reskrim, apabila ada indikasi ODGJ besok akan di bawa ke RSJ untuk dilakukan pemeriksaan,” kata Kapolres Utara, AKBP Andy Pramudya Wardana. (Red/Bt)

Trending di Hukum