Satujuang- Banyak perusahaan mengharuskan karyawan untuk tampil rapi saat bekerja.
Blouse merupakan salah satu fashion item yang fleksibel dan mudah untuk dipadukan dengan berbagai pakaian lain.
Berikut ini beberapa referensi padu padan OOTD (Outfit of The Day) dengan blouse untuk kerja yang simpel namun trendi.
Pertama, blouse bermotif mustard bisa dikenakan dengan aksesori belt, celana, dan turban putih. Lengkapi dengan shoulder bag cokelat untuk tampilan yang lebih trendi.

Kedua, untuk tampilan elegan dan classy, blouse berwarna sky blue bisa dipadukan dengan blazer dan celana hitam serta heels yang senada.
Jika menginginkan tampilan yang minimalis, silk blouse bisa dipadukan dengan wide leg pants dan low heels, menciptakan kesan nyaman dan simpel.
Bagi yang tidak mengenakan hijab, sleeveless blouse berwarna light grey dapat di-mix dengan midi skirt senada, dan sepatu heels untuk tampilan yang lebih formal.
Blouse putih juga dapat dikombinasikan dengan midi skirt tartan untuk tampilan kerja yang fashionable.
Untuk gaya yang simpel dan mudah diikuti, padukan blouse dengan celana dan loafers shoe, menciptakan gaya ala pekerja kantoran.
Terakhir, blouse putih yang dipadukan dengan pencil skirt dan stiletto akan membuat tampilan kamu terlihat stylish dan classy.
Saat memilih outfit untuk kerja, pastikan pakaian yang dikenakan membuatmu nyaman dan percaya diri.
Dari berbagai referensi OOTD dengan blouse di atas, gaya mana yang menurutmu paling menarik untuk dicoba?.(Red/idntimes)