Menu

Mode Gelap
Kasus Korupsi Impor Gula, Kejagung Serahkan Tersangka dan Barang Bukti ke Kejari Jakpus Kasus Razman dan Firdaus, Praktiksi Hukum: Pemberian Sanksi Harus Objektif dan Proporsional Polisi Bekuk Komplotan Wanita Spesialis Pencuri Perhiasan Anak Ratusan Personel Amankan Haul Habib Muhammd Bin Thohir Al Hadad di Kota Tegal Korem 041 Gelar Turnamen Tenis Beregu Putra se-Provinsi Bengkulu Perseteruan LSM Dengan Kepala Disdikbud Kota Bengkulu Jadi Perhatian Banyak Pihak

DPRD Prov Bengkulu

Zulasmi Octarina Ajak Masyarakat Liburan di Wisata Lokal, Hemat Biaya

badge-check


Anggota DPRD Provinsi Bengkulu, Zulasmi Octarina Perbesar

Anggota DPRD Provinsi Bengkulu, Zulasmi Octarina

Satujuang- Anggota DPRD Provinsi Bengkulu, Zulasmi Octarina mengajak masyarakat Bengkulu untuk memanfaatkan momen libur panjang Idul Fitri tahun ini dengan mengunjungi destinasi wisata lokal, Minggu (7/4/24).

“Pertama, ini adalah kesempatan yang tepat untuk membangkitkan kembali sektor pariwisata di Bengkulu yang sempat terpuruk akibat pandemi,” ujar Zulasmi dengan antusias.

Selain itu kata dia, masih banyak destinasi wisata lokal yang indah dan menarik, tapi masih belum banyak dikenal oleh masyarakat luas.

Menurutnya, liburan panjang ini adalah waktu yang tepat untuk menjelajahi keindahan alam dan budaya Bengkulu.

“Ada banyak keuntungan. Pertama, kita bisa menghemat biaya karena tidak perlu pergi jauh ke luar daerah. Kedua, kita bisa membantu meningkatkan perekonomian masyarakat setempat dengan mengunjungi wisata lokal,” paparnya.

Merelaksasi Tubuh Di Pemandian Suban Air Panas

Kolam air panas milik pemandian Suban Air Panas kota Curup, Salah Satu Destinasi Wisata Andalan Kabupaten Rejang Lebong

Kemudian yang ketiga, bisa belajar tentang budaya dan sejarah Bengkulu dengan lebih dekat. Dan yang terpenting, bisa membangun rasa cinta dan bangga terhadap daerah asal.

Sebagai perwakilan dari masyarakat Kabupaten Lebong dan Rejang Lebong, ia mengajak masyarakat Bengkulu untuk menikmati tempat wisata yang ada disana.

“Beberapa destinasi yang bisa dipertimbangkan di Rejang Lebong antara lain Danau Mas, Pemaindian Air Panas, Taman-taman bunga yang menyediakan pemandangan indah dan fasilitas hiburan. Kemudian jika ke Lebong, ada Wisata Danau Picung, Air Putih, Danau Tes dan banyak lainnya baik di Rejang Lebong maupun di Lebong,” tuturnya.

Sebelum menuju tempat wisata, Zulasmi berpesan agar melakukan riset terlebih dahulu dan memastikan membawa perlengkapan yang dibutuhkan, serta tetap menjaga kesehatan selama perjalanan.

“Juga harus menghormati budaya dan adat istiadat setempat. Dan yang terpenting, nikmati setiap momen liburan dengan penuh rasa bahagia dan kekeluargaan,” pesan Zulasmi dengan penuh semangat. (Adv)

Trending di DPRD Prov Bengkulu