Kota Bengkulu – Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Bengkulu menggelar Sosialisasi penyalahgunaan narkoba di tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) di SMPN 10 dan SMPN 4 Kota Bengkulu, Senin (24/10/22).
Kegiatan ini dihadiri Wakil Walikota Bengkulu Dedy Wahyudi bersama Kadisdik Sehmi, Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Bengkulu AKBP. Alexander S. Soeki, Ketua DPRD Kota Bengkulu Suprianto, Kasi Intel Kejari Bengkulu dan Wakapolres Bengkulu.
Dalam penyampaian materi didepan para Siswa/i, Dedy Wahyudi menjelaskan begitu banyak dampak yang ditimbulkan dari penggunaan narkoba.
Dedy berpesan kepada seluruh siswa siswi SMP untuk pintar mencari teman, jangan berteman dengan orang yang akan menimbulkan dampak positif.

“Jadilah kebanggaan keluarga dan orang tua,” tuturnya.
Tampak apresiasi yang tinggi terlihat dari para Siswa/i yang mengikuti kegiatan sosialisasi ini, ditambah lagi Dedy memberikan hadiah kepada peserta sosialisasi bagi yang bisa menjawab pertanyaan seputar sosialisasi tersebut. (Red/Adv)