Soal Oknum Polisi Belanja Pakai Uang Palsu, Polda: Awalnya Nemu Dompet

Editor: Tim Redaksi

Bengkulu – Soal oknum polisi belanja pakai uang palsu, Kabid Humas Polda Bengkulu, Kombes Pol Anuardi beri keterangan, Jumat (14/4/23).

“Benar bahwa oknum tersebut merupakan Anggota Polri di Polsek Muara Bangkahulu,” ujar Anuardi.

Dijelaskan Anuardi, aparat tersebut awalnya hanya menemukan dompet berisikan uang palsu.

Uang palsu itu berjumlah Rp.420 ribu dengan pecahan Rp.100 ribu yang kemudian dibelanjakannya.

“Sementara informasinya begitu dan ini masih didalami,” ungkap Anuardi.

Untuk diketahui, oknum polisi itu membelanjakan uang palsu di wilayah Bengkulu Tengah dengan mengendarai kendaraan dinas pada Kamis (13/4) malam.

Kejadian tersebut sempat divideokan warga dan beredar di media sosial, dimana yang bersangkutan sempat diamankan warga dan kini tengah menjalani pemeriksaan di kantor polisi. (nt)

📲 Ingin update berita terbaru dari Satujuang langsung di WhatsApp? Gabung ke channel kami Klik di sini.

Apa Tanggapanmu?

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *