Menu

Mode Gelap
Polisi Bekuk 2 Pelaku Penodongan di Batu Ceper Tangerang, Begini Kronologinya Orientasi Anggota DPRD Bengkulu Resmi Ditutup, Plt Gubernur Beri Pesan Ini PTPP Selesaikan Proyek Pelabuhan East Java Multipurpose Terminal Tepat Waktu Doyan Belanja Pakai Pay Later, OJK Catat Pembiayaan BNPL Meningkat Israel Serang Target Hizbullah di Beirut, 37 Tewas dan 151 Terluka Pendaftaran Seleksi PPPK 2024 Dibuka, Simak Jadwalnya Berikut

SJ News

Kereta Tanpa Rel ART dari China Tiba di IKN Nusantara, Uji Coba Dimulai Bulan Ini 

badge-check


Kereta Tanpa Rel ART dari China Tiba di IKN Nusantara, Uji Coba Dimulai Bulan Ini  Perbesar

Kereta Tanpa Rel ART dari China Tiba di IKN Nusantara, Uji Coba Dimulai Bulan Ini 

Satujuang- Perhubungan Budi Karya Sumadi mengumumkan kedatangan rangkaian kereta tanpa rel, Autonomous Rail Rapid Transit (ART), dari China ke IKN Nusantara.

ART ini dijadwalkan untuk diuji coba bersama Presiden Joko Widodo pada 5 Agustus 2024, dan akan dilakukan showcase dari Oktober hingga Desember 2024.

Pemerintah telah mendatangkan tiga trainset ART untuk IKN: dua untuk operasional dan satu cadangan. Dengan armada tersebut, waktu tunggu atau headway ART akan mencapai lima menit.

Dua trainset yang tiba merupakan model dari Norinco dan CRRC Qingdao Sifang, dengan kecepatan operasional sekitar 40-50 km/jam pada rel sepanjang tujuh kilometer.

Selama periode Agustus hingga Desember 2024, pengguna akan menikmati layanan gratis dari ART berkat kerja sama antara pemerintah dan BUMN China, CRRC Zhuzhou Institute Co Ltd serta Norinco.

Skema operasional ART di IKN akan menggunakan model by the service (BTS), yang memungkinkan pemerintah untuk berkolaborasi dengan pabrikan swasta domestik dalam menambah armada di masa depan.

Pada 2025, pemerintah akan membuka peluang fiskal bagi pabrikan lokal untuk bekerja sama dengan CRRC dalam memberikan layanan BTS.(Red/kumparan)

Trending di SJ News