Menu

Mode Gelap
Kejagung Amankan Buronan Muhammad Khairuddin Terkait Kasus Korupsi Soal Polemik Dugaan Politik Uang di DPD RI: Ini Kata Ketum PPWI Wilson Lalengke Pemkab Blitar Gelar Launching Calender of Events Kab.Blitar dan Closing Global Youth Summit 2025 Sosialisasi Keselamatan Lalin, Polisi Gelar Police Art di Event Tegal Otomotif Show Warga Palu Diamankan Polisi: Diduga Jual Minyak Urut Dengan Cara Memaksa Jumat Berkah, Satlantas Polres Pekalongan Berbagi Kepada Warga Kurang Mampu

SJ News

Jokowi dan Prabowo Gelar Pertemuan Tertutup di Solo, Ada Apa?

badge-check


Jokowi dan Prabowo Perbesar

Jokowi dan Prabowo

Satujuang- Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Prabowo Subianto mengadakan pertemuan tertutup di kediaman Presiden Jokowi di Solo, Minggu (13/10/24).

Pertemuan berlangsung sekitar pukul 14.15 WIB dan dihadiri oleh Wakil Presiden Terpilih, Gibran Rakabuming Raka, yang menjemput Prabowo di Bandara Adi Soemarmo sebelum menuju lokasi pertemuan menggunakan mobil Alphard putih.

Kedatangan Prabowo menarik perhatian media, di mana ia sempat membuka kaca mobil dan melambaikan tangan kepada awak media saat tiba di kawasan Jalan Kutai Utara Satu.

Ketua DPC Partai Gerindra, Ardianto Kuswinarno, mengonfirmasi pertemuan ini dan menyebutkan bahwa sifatnya mendadak serta hanya dihadiri oleh Jokowi dan Prabowo.

Sebelumnya, Jokowi telah berada di Solo sejak malam Jumat, 11 Oktober 2024, dan mengunjungi sejumlah sekolah pada Sabtu, 12 Oktober 2024.

Gibran, yang juga berada di Solo untuk peninjauan Pekan Paralimpiade Nasional (Peparnas) XVII, turut serta dalam acara tersebut.(Red/kompas)

Trending di SJ News