Lebong – Pemerintah Daerah Kabupaten Lebong menggelar kegiatan Tablih Akbar dalam rangka HUT Kabupaten Lebong yang ke-19.
Tablik Akbar tersebut berlangsung di Masjid Agung Sulthan Abdullah Kabupaten Lebong, Kamis (15/12/22).
Kegiatan tersebut mengambil tema “harapan pulih dan bangkit bersama untuk membangun Lebong menuju masyarakat yang bahagia dan sejahtera”.
Hadir dalam kegiatan tersebut Bupati dan wakil Bupati Lebong, Sekda Lebong, kepala Dinas, kepala OPD, Unsur Forkompinda ketua MUI Kabupaten Lebong.
Lalu Ketua DPRD Lebong serta Anggota dan undangan majlis taklim di desa-desa yang ada di Kabupaten Lebong.
Dalam sambutannya bupati mengucapkan ribuan terima kasih kepada Ustazah Liza Aziza, Lc yang menyempatkan hadir di Kabupaten Lebong.
“Terima kasih ustazah sempat hadir di kabupaten Lebong ini,” ucap Kopli.
Kopli juga mengharapkan pondasi Islamiyah bagi masyarakat Lebong dalam membangun kabupaten Lebong.
Selain itu, menurut Kopli, kegiatan ini merupakan bentuk keseimbangan yang pemerintah daerah buat dalam kegiatan HUT Lebong.
“Banyak kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan namun kali ini sengaja di adakan acara seperti ini agar nantinya ada penguatan Islamiyah bagi masyarakat Lebong dalam membangun Lebong ini nantinya,” sampai Bupati.
Dalam ceramahnya Ustazah Liza Aziza, Lc menegaskan agar banyak-banyak mengingat Tuhan.
“Banyak-banyaklah mengingat Tuhan dan mensyukuri nikmat karena kabupaten Lebong sudah mencapai 19 tahun terbentuknya, agar lebih bahagia dan sejahtera,” pungkasnya. (red/Ficky)