Blitar – Wakil Bupati Blitar Rahmat Santoso membuka acara kontes kambing nasional yang digelar di tempat Wisata Edukasi Kampung Coklat.
“Saya harap semua peternak di Kabupaten Blitar memberikan inovasi terbaik sebab susunya bernilai tinggi dan baik untuk kesehatan,” ujar Rahmat, Minggu (5/2/23).
Ia juga mengatakan, adanya event kontes kambing nasional ini akan mendatangkan banyak wisatawan dari luar daerah dan ini peluang positif untuk UMKM di Kabupaten Blitar.
“Tentunya mereka akan membeli oleh-oleh lalu mempromosikan ke teman dan saundaranya untuk berlibur ke Kabupaten Blitar. Ini bisa membuat UMKM berjalan,” tandas Rahmat.
Sementara itu, Direktur Marketing Kampung Coklat, Edi Purwanto mengatakan dirinya sangat senang dan bangga atas terselenggaranya event kontes kambing etawa tersebut.
“Kalau event akbar ini sukses, maka event lain seperti kontes koi atau apa bisa digelar di sini. Kita open kepada siapa saja yang akan menggelar kontes semacamnya,” kata Edi.
Kontes kambing etawa tingkat nasional 2023 ini diikuti sekitar 600 peserta dari seluruh penjuru Nusantara bahkan Malaysia. (red/Herlina)