Satujuang- Dinas PUPR kabupaten Blitar terus genjot pembangunan infrastruktur. Salah satunya jalan menuju kawasan objek wisata Pantai Selatan dan kawasan strategis berwawasan lingkungan.

Kepala Bidang Bina Marga PUPR kabupaten Blitar, Hamdan Zulfikri Kurniawan mengatakan, pembangunan infrastruktur merupakan salah satu prioritas utama pembangunan di daerah setempat sebagai upaya mempercepat pertumbuhan ekonomi masyarakat.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

“Pembangunan infrastruktur jalan Panggungrejo sampai sekarang Alhamdulillah kita tinggal 150 meter, itu kita anggarkan di 2024, itu sudah tuntas, kalau di PAK ini harus kontruksi beton, kita takutnya tidak selesai,” kata Hamdan, Selasa (5/12/23) di ruang kerjanya.

Lebih lanjut Hamdan mengungkapkan, jalan Panggungrejo yang sudah diperbaiki sudah sepanjang 6 kilometer.

Sirip-sirip parsela ini diutamakan karena selain akses pariwisata juga akses utama perekonomian masyarakat.

“Utamanya wilayah selatan itu, nantinya Pansela sudah selesai otomatis menunjang perekonomian masyarakat karena itu akses menuju kabupaten Malang dan Tulungagung,” jelasnya.

Hamdan juga sangat berharap bantuan dari masyarakat untuk saling menjaga keawetan dan keutuhan jalan yang telah selesai dikerjakan tersebut.

“Terutama jika ada truk-truk besar yang tonase tinggi, warga masyarakat bisa memberikan teguran sehingga membatasi muatannya,” imbuhnya. (Herlina)