Menu

Mode Gelap
Polisi Bekuk 2 Pelaku Penodongan di Batu Ceper Tangerang, Begini Kronologinya Orientasi Anggota DPRD Bengkulu Resmi Ditutup, Plt Gubernur Beri Pesan Ini PTPP Selesaikan Proyek Pelabuhan East Java Multipurpose Terminal Tepat Waktu Doyan Belanja Pakai Pay Later, OJK Catat Pembiayaan BNPL Meningkat Israel Serang Target Hizbullah di Beirut, 37 Tewas dan 151 Terluka Pendaftaran Seleksi PPPK 2024 Dibuka, Simak Jadwalnya Berikut

SJ News

Babinsa Koramil Pabean Cantian Bersama Tiga Pilar Lakukan Penertiban PKL

badge-check


Babinsa Koramil Pabean Cantian Bersama Tiga Pilar Lakukan Penertiban PKL di sepanjang Jl. Perak Timur, Jl. Benteng dan Jl.KH. Mas Mansyur, Surabaya Perbesar

Babinsa Koramil Pabean Cantian Bersama Tiga Pilar Lakukan Penertiban PKL di sepanjang Jl. Perak Timur, Jl. Benteng dan Jl.KH. Mas Mansyur, Surabaya

 – Bertempat di sepanjang Jl. Perak Timur, Jl. Benteng dan Jl.KH. Mas Mansyur dilaksanakan kegiatan Operasi Yustisi PKL (Pedagang Kaki Lima) oleh Tiga Pilar dalam rangka penertiban di wilayah Kecamatan Pabean Cantian, Selasa (18/01/22) pagi.

Kegiatan yang dilakukan oleh Babinsa Koramil 0830/03 Pabean Cantian, Sertu Darmono dan Sertu Dewa bersama tiga pilar, dilakukan untuk mencegah timbulnya kemacetan dan menjaga kelancaran lalu lintas dan pejalan kaki.

Semua PKL yang berada di pinggir sepanjang jalan dan juga berada di trotoar saat itu juga diberikan peringatan, bahkan diminta segera meninggalkan lokasi yang memang bukan dibuat untuk berjualan.

Menurut Danramil Pabean Cantian Mayor Inf Sumarsono, kegiatan ini dilakukan guna mengembalikan fungsi dan peruntukannya seperti trotoar.

Trotoar bukan untuk berjualan, melainkan untuk pejalan kaki dan lain sebagainya, termasuk salah satu mencegah hal-hal yang tidak diharapkan.

“Setiap ada kegiatan diwilayah, kita bersama Tiga Pilar saling berkoordinasi dan bersinergi, kami selalu mendukung apa yang menjadi program pemerintah daerah,” ujar Danramil.

“Kita akan mengawal dan mengamankan, agar setiap kegiatan di wilayah dapat berjalan dengan lancer, termasuk salah satunya penertiban PKL,” pungkas Danramil. (Arjun)

Trending di SJ News