Satujuang.com – Telah terjadi bencana Angin Puting Beliung di desa Tugu Rejo dan Sido Rejo, Kabupaten Kepahiang, berdasarkan video yang diunggah melalui Media Sosial (Medsos) atas nama @Fitri Noviyanti, Selasa (21/09/21).
Dalam video yang terekam dari ponsel salah seorang warga Desa tersebut terdengar teriakan ‘Ya Allah angin Puting Beliung’.
“Kebetulan lagi ambil vidio dokumenter desa Tugu Rejo.. ya Allah. Puting beliung di desa Tugu Rejo dan Sido Rejo,” tulis Fitri Noviyanti sambil mendokumentasikan terjadi angin puting beliung dari Desanya, Tugu Rejo.
Fitri juga menyebutkan dalam peristiwa tersebut tidak ada korban jiwa, namun beberapa rumah mengalami kerusakan. “Tidak ada korban jiwa, namun beberapa Rumah mengalami kerusakan.” tulisnya diakun medsos miliknya.
Disisi lain, Peringatan Dini Cuaca Provinsi Bengkulu Tanggal 21 September 2021 pukul 11.00 WIB disampaikan Stasiun BMKG Fatmawati, yang menyebutkan akan terjadi hujan dengan intensitas sedang-lebat disertai guntur dan angin kencang berdurasi singkat pada pukul 11.15 WIB.
Diwilayah kabupaten Kepahiang: Ujan Mas, Kepahiang, Kabawetan, Tebat Karai, Bermani Ilir, dan dapat meluas di wilayah: Mukomuko bagian Utara, Bengkulu Utara bagian Timur, Rejang Lebong bagian Selatan, Bengkulu Tengah bagian Utara, Seluma bagian Utara, Pulau Enggano.
“Kondisi ini di perkirakan masih akan berlangsung hingga pukul 13.00 WIB,” ungkap Winda Ayu Prakirawan BMKG Bengkulu, Selasa (21/9/21). (Nt)