Kota Blitar– Wali Kota Blitar melaksanakan Upacara HUT Kota Blitar di Alun-Alun Kota Blitar, Sabtu (1/4/23).

Upacara tersebut dikuti oleh Kodim 0808, Polres Kota Blitar, OPD Se-Kota Blitar, Camat, Lurah, Mahasiswa, Siswa SMA sampai SMPN se-Kota Blitar.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Semua peserta memakai batik Puspadahana saat upacara hari jadi Kota Blitar kali ini yang mengusung tema ‘Sayeg Saeka Praya, Hanggayuh Mulyaning Kutha’.

“Semoga tema tersebut bisa betul betul kita wujudkan dengan kebersamaan sinergitas antara TNI Polri dan seluruh elemen masyarakat bisa menghasilkan dari penghargaan penghargaan yang diraih oleh pemerintah kota Blitar,” kata Wali Kota Blitar Santoso saat memimpin upacara.

Ia juga mengucapkan terima kasih kepada semua elemen masyarakat yang telah ikut berpartisipasi menjaga kebersihan dan peduli lingkungan sehingga Kota Blitar kembali meraih Adipura untuk yang ke 15 kalinya.

“Tahun depan kita targetkan meraih Adipura Kencana,” optimis Santoso.

Untuk meraih itu salah satunya didukung dengan bagaimana cara pemanfaatan dan pengelolaan limbah plastik.

Ia mencontohkan gerai Indomaret dan Alfamart yang saat ini sudah tidak diperkenankan lagi menggunakan bungkus plastik tetapi memakai bungkus kertas yang sudah didesain.

“Mari kita secara bertahap mulai menerapkan itu untuk menuju Go Green Kota Blitar,” pungkas Santoso. (ADV/kmf/Herlina)