Menu

Mode Gelap
Paguyuban Jaran Kepang Kecamatan Pandanarum, Gelar Silaturahmi ke-2 Somasi Terbuka Untuk Pj Wali Kota Bengkulu, Diberi Waktu 3 Hari PAW 2 Penjabat Desa di Rejang Lebong Jadi Sorotan LSM Pekat Hari Pers Nasional ke-79, Presiden Prabowo Beri Apresiasi Kepada Insan Pers Nasional Pemkab Rejang Lebong Telantarkan Kegiatan Yang Dihadiri Pihak Kementerian Gus Tamim Gelar Serasehan Bersama Media: Pers Memiliki Peran Penting Mengawal Pemerintahan

SJ News

Universitas Moestopo Gelar Kuliah Kebangsaan dengan Tema ‘Mahasiswa dan Moderasi Beragama’

badge-check


Universitas Moestopo Perbesar

Universitas Moestopo

Satujuang– Universitas Prof.Dr.Moestopo (Beragama) menggelar Kuliah Kebangsaan bagi Mahasiswa Angkatan 2023 dengan tema ‘Mahasiswa dan Moderasi Beragama’.

“Moderasi beragama adalah topik yang penting dalam konteks perkembangan pendidikan, agama, dan kehidupan sosial di berbagai negara khususnya Indonesia,” ujar Wakil Menteri Agama H.Saiful Rahmat Dasuki.

Dalam Kuliah Kebangsaan dengan tema ‘Mahasiswa dan Moderasi Beragama’, Gus Saiful menekankan peran penting pelajar dan mahasiswa dalam mempromosikan moderasi beragama untuk membentuk masyarakat yang toleran, inklusif, dan harmonis.

Penguatan moderasi beragama diharapkan dapat memberikan ketahanan terhadap radikalisme dan ekstremisme.

“Penting penyebaran pendidikan tentang toleransi dan moderasi beragama melalui media sosial dan internet,” ujar Kepala Stasiun Siaran Luar Negeri LPP RRI, Soleman Yusuf menambahkan.

Rektor Universitas Moestopo, Prof.Dr.H.Paiman Raharjo, menjelaskan bahwa moderasi beragama dan pluralisme telah menjadi pedoman penting di universitas tersebut.

Universitas Moestopo juga telah meraih penghargaan Inklusivitas Accreditation Service for International Schools, Colleges & Universities (ASIC) 2021 di Inggris.(rls)

Trending di SJ News