Menu

Mode Gelap
Kembali Muncul Fenomena Sungai di Atas Jalan Wilayah Rejang Lebong Makan Bergizi Gratis di Kota Pekalongan Baru Untuk 2 Kecamatan, Karena DPRD Kota Blitar Gelar Rapat Gabungan: Hidupkan Pasar Legi Dengan Berbagai Event 5 Kebiasaan Sepele yang Diam-Diam Bisa Bikin Kamu Cepat Tua! Mau Puasa Lancar? Ini 7 Tips Penting yang Wajib Kamu Lakukan Sebelum Puasa! Jelang Idul Fitri 2025, Presiden Prabowo Beri Diskon Harga Tiket Hingga Tarif Tol

Ekbis

Terdampak El Nino Dapat BLT, Ini Cara Ceknya

badge-check


BLT Terdampak El Nino Perbesar

BLT Terdampak El Nino

Satujuang– Menteri Keuangan, Sri Mulyani mengumumkan program Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang akan diberikan kepada warga Indonesia terdampak El Nino.

BLT ini akan disalurkan selama dua bulan, yaitu pada November dan Desember 2023, dengan besaran Rp.400 ribu, atau Rp.200 ribu per bulan untuk setiap keluarga penerima manfaat (KPM).

“Program ini akan dijalankan oleh Kementerian Sosial di bawah pimpinan Mensos Risma,” ujar Sri dalam konferensi pers di Kemenko Perekonomian, Jakarta Pusat dilansir dari CNN, Senin (6/11/23).

Kementerian tersebut sudah memiliki data calon penerima BLT El Nino, sehingga tidak perlu mengumpulkan data baru.

Masyarakat yang ingin mengecek apakah mereka termasuk penerima BLT El Nino dapat melakukannya secara online melalui dua metode.

Pertama, dengan mengunjungi situs resmi Kemensos di cekbansos.kemensos.go.id. Kedua, melalui aplikasi Cek Bansos yang dirilis oleh Kemensos. Berikut panduan singkatnya:

Menggunakan Website Kemensos cekbansos.kemensos.go.id:

1. Buka laman cekbansos.kemensos.go.id.
2. Masukkan informasi provinsi, kabupaten, kecamatan, dan desa/kelurahan.
3. Isi nama penerima manfaat sesuai dengan KTP.
4. Ketikkan 4 huruf kode yang tertera dalam kotak kode.
5. Jika huruf kode sulit terbaca, klik ikon refresh untuk mendapatkan kode baru.
6. Klik tombol “CARI DATA.” Sistem akan mencari nama penerima sesuai dengan wilayah yang Anda inputkan.

Menggunakan Aplikasi Cek Bansos:

1. Unduh Aplikasi Cek Bansos.
2. Buat akun baru dan lengkapi kolom data yang diperlukan.
3. Lampirkan swafoto dan foto KTP. Data akan diverifikasi oleh Kemensos.
4. Setelah diverifikasi, klik login dan masukkan username serta password.
5. Pilih menu “Cek Bansos” dalam aplikasi dan lengkapi data.
6. Klik “Cari Data.”

Dengan panduan ini, masyarakat dapat dengan mudah memeriksa apakah mereka termasuk dalam daftar penerima BLT El Nino.

Trending di Ekbis