Satujuang– Maksud hati ingin berbuat baik, pria ini malah kena tikam oleh pelaku berinisial YB warga Kelurahan Bandar Ratu.
“Korban bernama Sopan Septiadi Putra (35) warga Dusun Baru Pelokan Kecamatan XIV Koto Kabupaten Mukomuko,†Kasat Reskrim Polres Mukomuko, AKP Fajri Amelia Pratama, Minggu (15/10/23).
Pada Sabtu (14/10) malam di salah satu warung di depan lapangan bola Ratok Denai RT 3 Kelurahan Bandar Ratu Kecamatan Kota Mukomuko.
Pelaku YB berkelahi dengan warga Desa lubuk Sanai, korban yang melihat kejadian tersebut mencoba berbuat baik dengan menasehati agar tidak terjadi perkelahian.

“Pelaku yang tersinggung karena coba dinasehati oleh korban malah menikam korban lalu melarikan diri,†ujarnya.
Hingga korban dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Mukomuko dengan luka tikam dibagian perut depan dan perut bagian samping kiri.
Pihak kepolisian yang menerima laporan penusukan tersebut segera melakukan pencarian untuk menangkap pelaku.(oza)