Bengkulu Selatan– Harimau Sumatera kembali menampakkan diri di kawasan perkebunan Desa Sebilo Kecamatan Bengkulu Selatan.
“Benar, warga melihat harimau sumatera yang membuat warga dan petani menjadi panik,” terang Kepala BKSDA Bengkulu Selatan, Windi, Selasa (22/8/23).
Dijelaskan Windi, mulanya petani kehilangan 4 anjing peliharaannya. Setelah diselidiki, ternyata 4 anjing tersebut dimangsa oleh harimau Sumatera.
Menurut pemetaan dan analisa BKSDA, sungai yang didatangi harimau Sumatera diduga kawasan utama, dimana harimau mencari makan dan minum di sana.
“Harimau sumatera bisa menempuh perjalanan sejauh 60 mil (96 KM), sedangkan jarak kawasan harimau hanya 4 km dari perkebunan warga,” imbuh Windi.
Pihak BKSDA terus memantau keberadaan harimau tersebut dan akan dikembalikan ke habitat asalnya agar warga dan petani bisa beraktifitas seperti biasa.
Diharapkan dengan mengembalikan harimau tersebut ke habitat asalnya, warga dan petani dapat kembali beraktifitas dengan aman dan tenang.
“Penting bagi kita semua untuk menjaga keberadaan spesies langka seperti harimau Sumatera, sehingga keindahan alam Indonesia tetap terjaga dan generasi mendatang dapat menikmatinya,” pungkas Windi.(nt/oza)
Komentar