Satujuang– Sinopsis Tokyo Revengers Season 3 Episode 4 berjudul Bangkit Kembali akan melanjutkan ke cerita sebelumnya saat Takemichi ditawan karena dianggap melakukan kesalahan maka Divisi Kelima berhak untuk memberikan pelajaran.
Lalu Scene beralih saat Emma membuka kembali kotak yang ia perlihatkan kepada Mikey dkk, ia teringat kenangan saat ia berpisah dengan Kurokawa Izana dan Izana berjanji akan menjemput Emma suatu hari nanti.
Takemichi yang dalam keadaan babak belur mempertanyakan alasan dia dihajar, mengapa dia dianggap pengkhianat Toman, Inupi dan Koko mencoba menyakinkan Mucho kalau mereka bukan pengkhianat Toman.
Akhirnya terungkap bahwa Mucholah pengkhianat Toman yang sempat diperingati oleh kaku saat mereka diserang Tenjiku.
Mucho mendesak koko agar bergabung dengan Tenjiku atau Inupi dan Takemichi akan dibunuh, Koko dipaksa bergabung karena Kurokawa Izana mengincar uang kokonui, otak cerdas Kisaki dan karisma Mikey. Izana berencana akan membuat sindikat kejahatan terkuat.
Tak terima anak buahnya dipaksa bergabung, Takemichi melawan Mucho, Inupi pun berusaha membantu Takemichi namun Mucho lebih kuat dan Koko yang tak tega temannya babak belur menyerah dan siap melakukan perintah Tenjiku.
Takemichi dan Inupi yang bebas dari tawanan Mucho di buang ketempat sampah, Takemichi menggendong Inupi yang sangat sedih karena Koko tak bisa mereka selamatkan.
Takemichi berjanji akan menyelamatkan Koko, inupi tertawa dan ia membawa Takemichi ke markas rahasia.
Didalam markas Takemichi diobati Inupi, Inupi menangis dan memohon agar Takemichi menyelamatkan Koko dan menjadi pemimpin generasi kesebelas Black Dragon.
Takemichi yang mengetahui tujuan Inupi yang sebenarnya bersedia menjadi pemimipin generasi kesebelas Black Dragon dan mereka sepakat akan menyelamatkan Koko.(oza)