Satujuang- PT Indra Karya (Persero), yang sebelumnya dikenal sebagai PN Indra Karya, adalah perusahaan BUMN yang didirikan melalui Peraturan Pemerintah No. 57 tahun 1961.
Pada tahun 1972, perusahaan ini berubah status menjadi Perusahaan Perseroan dengan akte notaris No. 108 tahun 1972.
Kini, PT Indra Karya (Persero) fokus pada Pengembangan Sumber Daya Air dan Energi, serta mengembangkan berbagai bidang seperti Infrastruktur, Transportasi, Pemberdayaan Masyarakat, dan lainnya.
Kami membuka kesempatan karir untuk posisi Staff IT dengan detail sebagai berikut:
Tugas dan Tanggung Jawab:
– Menjadi pendamping vendor dalam kostumisasi Odoo ERP 14 Community.
– Mereview coding, testing, dan debugging hasil pekerjaan vendor.
– Bertanggung jawab atas permintaan perubahan dari pengguna.
– Mendesain dan mengembangkan modul Odoo dari aplikasi yang ada.
– Mendokumentasikan semua dokumen terkait Odoo ERP.
– Menyediakan dukungan teknis dan troubleshooting untuk Odoo ERP.
Persyaratan:
– Pendidikan minimal S1, diutamakan dari jurusan Teknologi Informasi.
– Pengalaman kerja minimal 3 tahun, dengan 2-3 tahun sebagai Odoo Developer.
– Menguasai Odoo Studio, Odoo ERP, dan Gitlab.
– Diutamakan laki-laki.
– Berdomisili di Jabodetabek.
Alamat Kantor Pusat:
HK Tower Lantai 9, Jl. Biru Laut X Kav.9, Cawang, Jakarta 13340, Indonesia
Tata Cara Melamar:
Kirimkan CV terbaru dan dokumen pendukung lainnya melalui email ke: recruitment@indrakarya.co.id dengan subjek: Nama_Posisi.
Peringatan Penipuan:
PT Indra Karya (Persero) tidak memungut biaya apapun dalam proses rekrutmen dan tidak menggunakan agen perjalanan manapun. Waspadalah terhadap penipuan yang mengatasnamakan perusahaan kami.(Red)
📲 Ingin update berita terbaru dari Satujuang langsung di WhatsApp? Gabung ke channel kami Klik di sini.