Menu

Mode Gelap
Apple Siap Investasi Rp 15,9 Triliun di Indonesia, Bangun Pabrik iPhone 16? Inspirasi Kado Natal untuk Keluarga, Praktis dan Berkesan Pemprov Bengkulu Tegas Berantas Mafia Tanah dan Optimalkan Reforma Agraria Pahami 5 Hal Ini Sebelum Melangkah ke Pertunangan Agus Buntung Jadi Tersangka Kasus Kekerasan Seksual, Begini Modus Operandinya  Mengapa Kabel Ekstensi Berbahaya bagi Kulkas dan Mesin Cuci?

SJ News

Prakiraan Cuaca BMKG Hari Ini, Dominan Berawan di Beberapa Wilayah Indonesia

badge-check


Ilustrasi cuaca Perbesar

Ilustrasi cuaca

Satujuang- Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) merinci prakiraan cuaca untuk sejumlah wilayah di Indonesia pada Rabu ini.

Cuaca berawan diperkirakan dominan di Yogyakarta, Bandung, Surabaya, Pontianak, Palangka Raya, dan Pangkalpinang, Rabu (13/3/24).

Selain itu, daerah lain yang dapat mengalami kondisi berawan termasuk Lampung, Pekanbaru, Denpasar, Banjarmasin, Mataram, Palu, Kendari, Ambon, Jayapura, dan Manokwari.

Sementara itu, Bengkulu, Tanjung Pinang, Padang, Medan, Gorontalo, Mamuju, dan Sofifi diprediksi akan mengalami cuaca cerah berawan.

Banda Aceh berpotensi cerah, sementara Serang, Jakarta, Semarang, dan Makassar dapat mengalami hujan dengan intensitas ringan.

Kupang, di sisi lain, berpotensi mengalami hujan petir hari ini. Manado diprakirakan berawan tebal, dan BMKG memperingatkan bahwa Jambi, Palembang, Samarinda, dan Tanjung Selor berpotensi diliputi kabut.

Tetap waspada terhadap perubahan cuaca di wilayah masing-masing. Informasi lebih lanjut dapat ditemukan di laman resmi BMKG, www.bmkg.go.id.(NT/antara)

Trending di SJ News