Kala itu, Presiden Jokowi turut ikut serta mendampingi kedua anaknya.
Proyek infrastruktur yang dikunjungi saat itu antara lain Solo Safari, Technopark, hingga Ngarsopuro.
“Ya, melihat pembangunan-pembangunan di Solo. Pokoknya, ada ketertarikan untuk membangun, ikut membantu, lebih ke kontribusi,” katanya.
Mengenai partai politik yang ingin diikuti oleh Kaesang jika nantinya serius terjun ke dunia politik, Gibran mengaku belum mengetahuinya.
Sebab, hal itu menurutnya adalah hak personal dan keputusan pribadi suami dari Erina Gudono itu.
Gibran pun mengaku tak mau ambil pusing soal bakal adanya anggapan publik soal keluarga Presiden Jokowi yang ingin membangun dinasti politik, terkait keinginan Kaesang menjadi politikus.
Sebab menurutnya, terjun ke dunia politik adalah hak semua warga negara.
Selain itu, hal yang disampaikan Kaesang sejauh ini baru sekadar obrolan santai bersama keluarga.
“Kontestasi dalam politik merupakan kompetisi. Bisa menang, bisa kalah. Kaesang kemarin hanya melontarkan keinginan, kalau keseriusan tanya Kaesang sendiri,” pungkas Gibran. (red)