Menu

Mode Gelap
DPRD Kota Blitar Tetapkan Syauqul Muhibbin-Elim Tyu Samba Jadi Walikota dan Wakil Walikota 2025-2030 Ops Keselamatan Candi 2025, Kapolres Pekalongan: Bangun Budaya Tertib Lalin Demi Meningkatkan Kualitas Keselamatan Puluhan Siswa SMAN 1 Lebong Alami Kesurupan Massal Polda Metro Jaya Gelar Operasi Keselamatan Jaya 2025, Ini Titik Lokasinya Program Cek Kesehatan Gratis Resmi Dimulai, Warga Bisa Mendaftar Via SATUSEHAT Mobile Polda Jateng Gelar Operasi Keselamatan Candi 2025 Mulai 10-23 Februari 2025

Hukum

Dikira Bom, Ternyata Tas Berisi Pakaian Dan Alat Kecantikan

badge-check


Kabid Humas Polda Bengkulu. Kombespol Sudarno, S.Sos., M.H [tribratanewsbengkulu] Perbesar

Kabid Humas Polda Bengkulu. Kombespol Sudarno, S.Sos., M.H [tribratanewsbengkulu]

Satujuang.com – Koper yang dicurigai berisi bom yang tergeletak di depan Masjid Baitul Atieq Jalan Meranti Raya Kelurahan Sawah Lebar Kota Bengkulu pada Sabtu (3/4/21) malam, ternyata berisi pakaian dan alat-alat kecantikan.

“Isinya kain, lipstik dan barang-barang milik perempuan, tidak ada yang membahayakan,” kata Kabid Humas Polda Bengkulu Kombes Pol Sudarno, Minggu (4/4/21).

Untuk diketahui, akibat penemuan koper tersebut, Tim Gegana Brimob Polda Bengkulu turun tangan karena koper tersebut mencurigakan.

Dari keterangan warga, koper tersebut sudah berada di lokasi sejak pukul 16.00 WIB, dan warga mengabarkan kepada polisi sekira pukul 21.00 WIB.

Petugas kemudian datang ke lokasi yang melakukan pengecekan serta memasang police line. Namun setelah diperiksa, koper tersebut tidak berisi bom, melainkan berisi barang-barang perempuan yang diduga penumpang travel.

Belum diketahui siapa pemilik koper tersebut, namun polisi mengatakan jika ada yang merasa memiliki koper tersebut nantinya akan dikembalikan. (red)

Trending di Hukum