Aceh Barat – Dalam kurun waktu beberapa hari ini, Kabupaten Aceh Barat sering mengalami Hujan deras hingga mengakibatkan Akses jalan generasi di Gampong Seunebok, Kecamatan Johan Pahlawan sempat tidak bisa dilalui karena tumbangnya pohon ke badan jalan.
“Pohon tumbang itu terjadi diperkirakan pukul 08:30 WIB, yang diakibatkan hujan lebat juga disertai angin kencang”. Kata Mashuri Koordinator Pusat Pengendalian Operasi BPBD Aceh Barat, Senin (5/12/22).
Tambahnya, Dalam insiden tersebut tidak mengakibatkan korban jiwa namun aktivitas masyarakat sempat terganggu dan terpaksa harus memilih jalur alternatif lain.
“Pengalihan arus lalulintas dilakukan selama pembersihan jalan yang dilakukan oleh TIM BPBD Aceh Barat dan baru bisa dilalui kembali pada pukul 12.00 wib setelah di bersihkan tim BPBD bersama masyarakat ” katanya.

Sementara itu, Badan Metrologi, klimatologi dan Geofisika (BMKG) juga mengeluarkan warning, waspada hujan dengan intensitas sedang hingga lebat dapat disertai angin kencang dan petir untuk beberapa wilayah di Provinsi Aceh.
Seperti, Bener Meriah, Aceh Tengah, Subulussalam, Gayo Lues, Aceh Tamiang, Aceh Tenggara, Langsa, Banda Aceh, Aceh Singkil.
Lalu, Aceh Barat Daya, Nagan Raya, Aceh Selatan, Pidie Jaya, Aceh Barat, Simeulue, Aceh Jaya, Aceh Besar, Lhokseumawe, Bireuen, Aceh Utara, Aceh Timur, Sabang, dan sekitarnya. (Red/Adm)